Langsung ke konten utama

Fakta dan Biodata Member Bigbang, T.O.P

Fakta dan Biodata Member Bigbang, T.O.P

T.O.P atau dengan nama asli Choi Seung-hyun merupakan salah satu member dari boyband terkenal asal korea, Bigbang.

T.O.P menjadi salah satu member Bigbang yang memiliki penggemar yang sangat banyak. Idol K-Pop ini juga dikenal mempunyai karakternya yang cool, sehingga banyak memikat hati para fans, khususnya kaum wanita.

Untuk itu, pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai biodata dan fakta member Bigbang, T.O.P.

Fakta dan Biodata Member Bigbang, T.O.P

Fakta dan Biodata Member Bigbang, T.O.P

1. Biodata member Bigbang, T.O.P

- Nama lengkap : Choi Seunghyun (최승현)

- Nama panggung : T.O.P (탑)

- Posisi di grup : Lead Rapper, Vocalist, Visual.

- Tempat dan tanggal lahir : Seoul, Korea Selatan. 4 November 1987

- Zodiac : Scorpio

- Tinggi badan : 181 cm (5’11”)

- Golongan darah : B

- Instagram : @choi_seung_hyun_tttop

2. Fakta member bigbang, T.O.P

Menjadi Anggota Tertua di Big Bang

T.O.P merupakan anggota personel Bigbang yang memiliki usia yang paling tua diantara member yang lainnya, sehingga T.O.P kerap disebut-sebut sebagai pria dengan pembawaan yang dewasa.

Selain disebut sebagai member senior, T.O.P juga menjadi member Bigbang yang paling berkarisma jika dibandingkan dengan member yang lainnya, sehingga T.O.P memiliki penggemar yang sangat banyak di berbagai penjuru dunia.

Sempat Ditolak Jadi Idol Karena Gemuk

Siapa yang menduga bahwa ternya dulu nya T.O.P memiliki badan yang gemuk?

Ya, diketahui bahwa dulunya T.O.P memiliki badan yang gemuk, sehingga ia sempat mengalami penolakan menjadi idola K-Pop oleh pihak agensi YG Entertainment.

Namun, hal itu tidak membuat T.O.P menjadi patah semangat. Sepulangnya dari audisi, T.O.P bertekad untuk menurunkan berat badannya agar dapat bergabung dalam member Bigbang.

Hingga pada akhirnya, T.O.P berhasil menurunkan berat badannya dan akhirnya mendapat persetujuan oleh pihak agensi dan sekarang terbukti menjadi salah satu tambang duit bagi agensi yang satu ini.

Berkawan dengan G-Dragon Sejak Kecil

Salah satu fakta member Bigbang, T.O.P yang lainnya adalah T.O.P dan G.Dragon sudah menjalin pertemanan sejak mereka kecil.

Bahkan, mereka berdua sempat membentuk sub unit  bernama “GD & TOP” pada tahun 2010. Singel paling terkenal dari duo ini di antaranya adalah “High High”, “Oh Yeah”, dan “Knock Knock”. 

Pribadi Yang Tertutup

Fakta T.O.P yang berikutnya adalah memiliki pribadi yang tertutup. Hal ini dibuktikan dengan menjaga ketat privasi keluarga nya serta hubungan asmaranya.

Hal ini juga dapat diperkuat dengan beberapa postingan nya pada akun instagram miliknya yang hanyak memiliki sedikit postingan.

Cerewet Dalam Memilih Wanita Idaman

Fakta T.O.P yang berikutnya adalah ia sangat pemilih dalam urusan memilih pendamping hidupnya.

Dilansir dari beberapa sumber, tipe wanita idaman T.O.P adalah wanita yang feminim, mahir dalam urusan berdandan, dan juga memiliki sopan santun.

Walaupun di Korea wanita seperti itu sangat mudah ditemui, namun hingga kini T.O.P masih saja belum memiliki hubungan serius dengan wanita.

Punya Kemampuan Akting

Fakta T.O.P yang berikutnya adalah mempunyai kemampuan yang baik dalam dunia akting.

Selain dikenal dengan kempuan rap nya yang sangat mumpuni, ternyata T.O.P suka sangat jago dalam dunia akting.

Hal ini dibuktikan dengan di bintanginya sejumlah film dan juga drama. Ia memulai karirnya di dalam dunia akting dengan membintangi salah satu drama korea yang berjudul “I am Sam”.

Setelah sukses dalam membintangi drama tersebut, T.O.P kembali membintangi judul drama korea yang lainnya, seperti pada drama “Iris”.

Terlibat Skandal Saat Wamil

Fakta T.O.P yang berikutnya adalah ia sempat terlibat skandal saat sedang menjalani Wajib Militer.

T.O.P merupakan member Bingbang yang pertama kali menjalani Wajib Militer (wamil). Namun, sangat disayangkan pada saat menjalani kewajiban tersebut T.O.P terlibat dalam sebuah kasus, yaitu kedapatan mengkonsumsi salah satu barang haram, ganja.

Sebagai member Big Bang tertua, T.O.P adalah yang pertama mengikuti wajib militer (wamil). Namun, sebelum menuntaskan kewajibannya tersebut, T.O.P tersandung oleh skandal di mana ia kedapatan mengkonsumsi ganja.

Warna Favoritnya Adalah Pink

Fakta T.O.P yang berikutnya adsalah memiliki warna kesukaan yang berwarna pink.

Namun tidak hanya itu, T.O.P dikenal sebagai member yang paling menyukai warna-warna yang mencolok seperti warna biru terang, kuning, hingga pink.

Nama “T.O.P” Pemberian SE7EN

Fakta T.O.P yang berikutnya adalah pemberian nama panggung  idol K-Pop yang satu ini diberikan oleh SE7EN .

Ketika T.O.P pada awalnya ditolak oleh agensi YG karena faktor berat badan, T.O.P kembali mengikuti audisi kembali setelah menjalani diet selama enam bulan.

Ketika sudah berhasil lolos menjadi salah satu member Bigbang, ia mengganti nama aslinya dengan nama panggung T.O.P yang diduga menjadi pemberian dari SE7EN.

Nah, itulah beberapa fakta dan biodata dari member Bigbang, T.O.P. Semoga penjelasan kita kali ini dapat menambah wawasan kalian ya. Terimakasih sudah mengunjungi blog ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lirik dan Terjemahan Lagu This Love – OST Descendants of The Sun

Hei yo.. Kpopers, kamu pasti tahukan drama Korea yang bertajuk Descendants of The Sun dan pasti tahu juga lagu yang menjadi soundtrack drama ini. Lagu This Love – Davichi pertama kali dirilis di tahun 2016 dan sudah ditonton lebih dari 178 juta kali di channel YouTube MUSIC&NEW. Lagu ini sukses menjadi OST drama Korea yang dibintangi Song Joong Ki, Song Hye Kyo, Kim Ji Won, dan Jin Goo itu. Kisah cinta yang terjalin dalam drama tersebut semakin membuat para pecinta drakor gregetan dan ikut merasakan suasana haru biru yang sedang terjadi. Daripada penasaran dengan lagu Korea yang satu ini, berikut lirik, arti serta Hangul-nya. This Love – Davichi siganeul doedollimyeon jika aku memutar kembali waktu 시간을 되돌리면 gieokdo jiwojilkka akankah kenangan terhapus juga? 기억도 지워질까 haebol sudo eopsneun maldeureul aku ‘tak mencoba melakukannya 해볼 수도 없는 말들을 naebaetneun geol ara bahkan ketika aku bisa, aku tau itu 내뱉는 걸 알아 neol himdeulge haessgo aku mengatakan ini dari rasa bersalahku 널 힘들게 했고 nunm...

Rekomendasi Pilihan Lagu Kpop Terbaru yang Dirilis Pada Tahun 2022

Lagu Korea Selatan saat ini sepertinya telah menjadi sebuah lagu yang diminati hampir di seluruh belahan dunia. Hal itu bisa terlihat dari hasil pencapaian lagu Korea Selatan yang berada diposisi yang bagus di berbagai tangga lagu di berbagai Negara. Dengan semakin banyaknya peminat pada lagu Kpop, bukan berarti mereka dengan mudah mendapatkan posisi yang mereka inginkan untuk kepopuleran mereka. Pada tahun ini, lagu Kpop banyak mengeluarkan lagu-lagu baru. Tertunya pasti akan menjadi booming dan menjadi tren popular terbaru dalam dunia musik. Berikut beberapa pilihan judul lagu Kpop terbaru yang dirilis pada tahun 2022, antara lain: 1.  Treasure – Darari Lagu Darari milik Treasure belakangan ini tengah populer di media sosial dan banyak digunakan sebagai latar video pengguna media sosial. Lagu yang berjudul   “Darari” ini masuk kedalam bagian dari singel album Treasure bertajuk The Second Step: Chapter One dan telah dirilis pada tanggal 15 Februari 2022. 2....